KOHERENSI ANTARA PENGETAHUAN DAN PRAKTIK HIDUP KAUM MUDA TERHADAP SAKRAMEN PENGAMPUNAN (Sebuah Analisis untuk Mengetahuui Kadar Iman Kaum Muda mengenai Sakramen Pengampunan dan Aksi Mutual dalam Kehidupannya)

Kebingin, Benedikta Yosefina (2017) KOHERENSI ANTARA PENGETAHUAN DAN PRAKTIK HIDUP KAUM MUDA TERHADAP SAKRAMEN PENGAMPUNAN (Sebuah Analisis untuk Mengetahuui Kadar Iman Kaum Muda mengenai Sakramen Pengampunan dan Aksi Mutual dalam Kehidupannya). Jurnal Reinha, 7 (5). pp. 57-70. ISSN 2089 - 3159

[thumbnail of Jurnal] Text (Jurnal)
jurnal.pdf - Published Version

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bermaksud mengetahui kadar penghayatan Sakramen Pengampunan di kalangan kaum muda dengan pengambilan sampel pada para mahasiswa di lingkup Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka (IKTL). Tidak dapat disangkal bahwa dengan beralihnya generasi satu ke generasi yang lain terlahir pula fenomena baru yang di dalamnya berpengaruh pula pada cara pandang terhadap sakramen, khususnya sakramen tobat atau pengampunan. Persoalan yang muncul adalah praktek mengakukan dosa secara langsung kepada imam, tidak lagi dipandang penting oleh kaum muda. Bahwa telah terjadi perubahan yang berarti mengenai cara pandang terhadap Sakramen Pengampunan, hal tersebut patutlah disayangkan sekaligus merupakan tanda-tanda zaman dalam diri kaum muda yang perlu dicari jalan keluarnya. Hal yang menggejala adalah tidak ada atau kurang sekali timbul rasa bersalah jika telah jatuh dalam dosa, bahkan dosa berat sekalipun. Gereja telah menyiapkan sarana keselamatan bagi seluruh umat Allah agar setiap orang berkesempatan mencapai keselamatan melalui sarana-sarana seperti halnya sakramen tobat atau pengampunan. Permasalahan timbul dalam Gereja, salah satunya dengan menggejalanya cara penghayatan generasi muda terhadap sakramen-sakramen Gereja, khususnya Sakramen Tobat atau Sakramen Pengampunan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan dengan teknik wawancara dan pengamatan. Sampel kaum muda yang diteliti adalah mahasiswa IKTL. Hasil penelitian dapat menjadi masukan bagi pimpinan Gereja, komponen pewartaan lain termasuk dosen Pendidikan Agama Katolik IKTL.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: generasi muda; perubahan; sakramen pengampunan
Subjects: L Education > Pendidikan Keagamaan Katolik
Divisions: Prodi Pendidikan Keagamaan Katolik
Depositing User: Agus Tukan
Date Deposited: 29 Feb 2024 12:53
Last Modified: 29 Feb 2024 12:53
URI: http://repository.stpreinha.ac.id/id/eprint/27

Actions (login required)

View Item
View Item